AKTUALIA

“Be Holy, Be Happy”

Anak Sekami Dekteng rayakan Minggu Panggilan.

Sebanyak 212 anak remaja, 7 frater, 1 bruder, 10 suster, 1 diakon, 2 romo, dan puluhan pendamping PIA/PIR se-Dekanat Tengah Keuskupan Purwokerto merayakan Hari Minggu Panggilan pada Sabtu-Minggu, 11-12 Mei 2019 di Hening Griya, Baturaden.

Minggu Panggilan Sekami Dekteng-2.jpeg

Prosesi lilin dan api unggun anak-anak Sekami Dekteng di Minggu Panggilan (Hening Griya, 11-12 Mei 2019)

Dalam kegiatan bertema “Be Holy, Be Happy” ini, anak-anak dikenalkan dengan hidup religius sebagai imam dan biarawan/biatawati. Hadir para frater Projo Purwokerto (Joker), frater dan bruder OMI, suster OP, suster PMY, dan suster JMJ memeriahkan acara ini.

Acara dimulai hari Sabtu pukul 15.00 dengan perkenalan dan ice breaking. Para peserta lalu diajak untuk mengenal diri/kepribadiannya.

Pada malam hari, para suster, bruder dan frater memperkenalkan lembaga hidup baktinya. Kemudian mereka masuk ke kelompok-kelompok kecil untuk sharing panggilan. Dinamika hari Sabtu ditutup doa rosario dengan prosesi lilin dan api unggun.

Hidup suci dan bahagia

Misa Minggu Panggilan Sekami Dekteng di HG Baturaden 120519

Misa Minggu Panggilan anak Sekami Dekteng bersama RD Yusuf Widiarko, RD Dimas Martin dan Fr Dkn Rendy Aktor di Hening Griya (120519/foto lily karlina)

Dinamika hari Minggu dibuka dengan Misa Minggu Paskah IV. Setelah sarapan, para peserta berdinamika dalam outbond. Acara ditutup dengan kesimpulan dari Rm. Dimas sebagai DirDios KKI Keuskupan Purwokerto.

Dalam kesimpulannya, Rm. Dimas mengajak anak remaja mau dan berani menanggapi panggilan Tuhan. Hidup religius membawa orang dalam kesucian dan kebahagiaan.
.
Semoga kegiatan ini dapat menanamkan benih panggilan dalam diri anak remaja Dekteng.

Terima kasih kepada para romo, para pendamping PIA paroki-paroki dekteng atas perhatian dan dukungannya. Semoga ada yang terpanggil dan kelak jadi rekan sekerja para imam, bruder dan suster di Keuskupan Purwokerto.

Album foto:

Album Foto Minggu Panggilan by Nonie

Minggu Panggilan @HG – 120519

Salam Holy, Salam Happy, Salam Healthy 😇😁💪

RD Yusuf Widiarko-1.jpg

RD. Yusuf Widiarko, Sub Komisi KKI Dekteng KP

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.