PROFIL

Profil Lingkungan Santo Lukas

Motto:

 ——————

Lukas 

LAHIRNYA LINGKUNGAN SANTO LUKAS

Sekitar tahun 1980, warga sekitar Gereja Paroki ada tiga kelompok yang selalu melakukan kegiatan bersama-sama yaitu Kelompok St. Lukas, St. Mikael dan St. Yosep. Adapun kebersamaan ketiga kelompok tersebut, yang sekarang disebut Lingkungan dilatarbelakangi hal-hal tersebut berikut ini :

  1. Setiap kali diadakan pertemuan, jumlah yang hadir relatif sedikit.
  2. Generasi muda kurang tertarik dengan kegiatan Lingkungan.
  3. Agar kegiatan lingkungan bisa berjalan lancar.
  4. Banyak yang enggan menjadi pengurus Lingkungan, karena merasa tidak sanggup.
  5. Lokasi umat yang sporadic.

Pemilihan nama-nama Santo Pelindung tersebut di atas dilakukan secara musyawarah dalam pertemuan tiga kelompok tersebut diatas tanpa didasari filosofi  apa dan siapa Santo tersebut.. Setelah mempunyai nama Pelindung, barulah beberapa orang tua warga lingkungan mulai mencoba menimba spiritualitas dari santo pelindung itu.

Pemilihan nama St. Lukas karena ia menjadi “pencerah” untuk memahami Injil yang lain. Lukas telah menulis Injilnya kurang-lebih tahun 60 M. dan dilambangkan dengan “seekor sapi jantan bersayap”, sebab awal injilnya berisi tentang Zakaria yang mempersembahkan kurban di Bait Allah”.

Ketua Lingkungan St. Lukas yang pertama dalah Bapak Ignatius Sukarno.

Kegiatan Lingkungan pada waktu itu yang utama adalah Latihan Koor, Kegiatan sosial (Arisan), dan Pertemuan sesuai panduan Dewan Pastoral Paroki.

Visi ke depan dari Lingkungan St.Lukas adalah “Lingkungan yang semakin maju dan berdayaguna bagi Paroki St. Yosep”

NAMA DAN PENGURUS LINGKUNGAN

I. Nama Lingkungan

  1. Nama Lingkungan : SANTO LUKAS
  2. Pesta Nama : 18 Oktober
  3. Alamat Sekretariat : Jln. Martadiredja I No.
  4. Wilayah : WILAYAH I
  5. Ketua Wilayah : Gregorius Wagiono

II. Pengurus Lingkungan

  1. Ketua : A, Y. Budi Setiawan
  2. Sekretaris :
  3. Bendahara :

KETELADANAN HIDUP SANTO LUKAS

  1. Keteladanan St. Lukas

Lukas atau yang disebut sang Penginjil adalah salah seorang pemimpin pertama umat Kristiani yang oleh tradisi dipercaya sebagai penulis Injil Lukas dan Kisah Para Rasul. Bahan penulisan Inilnya dikumpulkan oleh Lukas dari para saksi-saksi kehidupan Yesus yang melihat dan mendengar langsung pewartaan Yesus. Dalam Kisah para Rasul dia membentangkan sejarah Gereja Purba sampai dengan Paulus mendekam di Penjara di Roma pada tahun 65. Lukas seorang yang rendah hati karena dalam tulisan-tulisannya ia tidak pernah menyebut dirinya. Lukas bersama Paulus pernah berlayar di Makedonia dan tinggal di Philipi selama tujuh tahun. Mereka pernah mengalami kecelakaan di laut dan terdampar di dekat Malta pada perjalanan berlayar ke Roma. Lukas seorang sahabat Paulus. Ia mengabdi Tuhan sampai usia 84 tahun, tetapi tidak jelas apakah Lukas meninggal sebagai martir atau tidak.

Ia lahir di Anthiokia, Siria ditobatkan oleh Paulus dan meninggal di Yunani. Dalam hidupnya ia berprofesi sebagai seorang dokter.Karena itu dalam Agama Katolik, ia dihormati sebagai santo pelindung para dokter dan ahli bedah. Ia wafat pada usia 84 tahun dan  hari perayaannya ditetapkan tanggal 18 Oktober.

Catatan-catatan tentang Lukas ada di dalam Surat Rasul Paulus kepada Filemon, bab 4, Kolose 4:14 dan 2 Timotius 4:11.

WILAYAH LINGKUNGAN

  1.  Secara Geografis  : Wilayah Lingkungan St. Lukas batas-batasnya :
  2. Utara : Lingkungan St. Maria dan St. Markus
  3. Selatan : Lingkungan St. Lusia
  4. Timur : Lingkungan St. Yakobus
  5. Barat : Lingkungan St. Maria dan St. Mikael.
  6.  Secara Pemerintahan termasuk Kelurahan Purwokerto-Timur
  7.  Secara Sosial Kemasyarakatan : terdapat sekolah SD, SMP, MAN, Kompleks Pasar.

DATA UMAT

  • Jumlah KK 34, dan Jumlah Jiwa 150.warga
  • Kehidupan Sosial Ekonomi terdiri dari para Guru, Wiraswasta, Pensiunan.

PROGRAM KEGIATAN

  1. Kegiatan rutin : Latihan Koor, Pendalaman Alkitab,  Pendalaman Iman, Ziarah Goa Maria, berkumpul bersama mendoakan orang meninggal, sedang sakit,atau tertimpa musibah., Kegiatan sosial bagi warga Katolik dan yang non Kristen pada hari Natal ataupun Paskah.
  2. Kegiatan Jangka Pendek : mengikuti Program Dewan Pastoral Paroki.

KESAN UMUM

Lingkungan Santo Lukas salah satu lingkungan rohani yang terletak dekat dengan Gereja Santo Yosep Purwokerto. Kegiatan di lingkungan St. Lukas cukup banyak.  Keaktifan umat pun tidak diragukan lagi, meskipun mayoritas sudah sepuh, namun umat di lingkungan St. Lukas tetap semangat dalam pelayanan.

PENUTUP

Lingkungan St. Lukas merupakan lingkungan yang cukup aktif, namun kesibukan warga di tempat kerja, sering  mengganggu antusiasme umat lingkungan untuk berperan aktif secara lebih jauh lagi dalam kegiatan yang ada di Paroki.

Purwokerto, 15 Februari 2014

Alfonsus Septipriyanto

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.